Rabu, 04 Juni 2014

apa kabar pagi

temperatur rendah kamar kosan saya sejak semalam cukup membuat malas untuk keluar kamar. tenaga ini hanya cukup untuk menyibak gorden agar sinar matahari pagi masuk membawa hangat pagi yang tropis. sesekali mata melihat suasana kamar yang cukup tertata alakadarnya. semalam malam terakhir aku tidur di kosan ini.

"kosan kita akan di rehab, besok sudah sewa mobil pickup buat pindah-pindah barang kita"

itu berita yang aku dapat semalam, setelah pulang dari kuliah lapangan di garut.

sebagai anak kosan, aku tiak terbiasa makan terlalu banyak, bagiku cukup sarapan dan makan siang atau makan menjelang malam. karena sarapan penting untuk sumber tenaga menghidupi hari. namun, kemarin selama kuliah lapangan terlalu banyak kotak makan yang disodorkan. hahaha... aku hanya tertawa kenyang, ini kotak berisi makanan sayang jika tidak dihabiskan namun mual pula jika terus dimamah.

tulisan coret2 ini akan membimbing ke-absurt-an saya dalam menulis, apadaya jika social media memberikan dampak "ikut2" hal positif? jika ada kawan yang bersemangat menulis dan tetap membara untuk menyempurnakan keahlian menulisnya.

toh, ini blog saya sendiri. gratis.

yah, selamat menikmati saja. salam kenal.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar