Menjelang sore, kapal yang saya tumpangi merapat di sebuah pulau yang berada ditengah Selat Sunda. Pulau Sebesi, pulau berpenduduk paling dekat dengan Gunung Anak Krakatau. Saya menangkap momen beberapa penduduk lokal dibalik sebuah bangku kayu sedang memperhatikan wisatawan yang baru saja tiba. Bangku itu terlihat "setan" yang ditulis menggunakan cat. Sebenarnya tulisan lengkapnya "Awas Setan".
Saya lupa dengan nama kawan yang satu ini. Beliau dari Spanyol dan mempunyai kekasih yang berasal dari Australia. Dengan bahasa Inggris saya yang berantakan tidak berkaidah gremer apik ditambah dengan bahasa tarzan kami mencoba berkomunikasi.
Saya lupa dengan nama kawan yang satu ini. Beliau dari Spanyol dan mempunyai kekasih yang berasal dari Australia. Dengan bahasa Inggris saya yang berantakan tidak berkaidah gremer apik ditambah dengan bahasa tarzan kami mencoba berkomunikasi.
Lihat bangku kayu yang bertulisankan Awas Setan di belakang kami? Entah apa maksudnya, tapi terlihat lucu hehe..
Foto diambil oleh adik saya di Pulau Sembesi tahun 2012.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar